Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Pendaftaran Seleksi Beasiswa ETOS ID 2022, Cek Alur Pendaftaran dan Syaratnya

Pendaftaran Seleksi Beasiswa Etos Id 2022, Cek Alur Pendaftaran dan Syaratnya

Kalian yang telah menantikan atau sering pertanya beasiswa Etos Id 2022 kapan dibuka? nah ini kabar baik buat Anda yang sudah menantikan beasiswa Etos id 2022,  pihak Panitia Seleksi Nasional Etod ID sudah mengeluarkan jadwal dan persayaratannya melalui instagram resminya @etos_id.

Etos ID merupakan program investasi Sumber Daya Manusia (SDM) strategis melalui peningkatan (Improvement) dan pengembangan (Development) kapasitas serta integritas pemuda (Mahasiswa) sebagai penggerak pembangunan daerah menuju Indonesia Berdaya.

Seleksi Nasional Etos ID bermitra dengan dua belas kampus yang ada di Indonesia antara lain:

  1. Universitas Syiah Kuala, Aceh
  2. Universitas Sumatera Utara, Medan
  3. Universitas Andalas, Padang
  4. Universitas Lampung, Lampung
  5. Universitas Palangka Raya, Palangka Raya
  6. Universitas Lambung Mangkurat, Banjarmasin
  7. Universitas Mulawarman, Samarinda
  8. Universitas Tadulako, Palu
  9. Universitas Halu Oleo, Kendari
  10. Universitas Hassanuddin, Makassar
  11. Universitas Pattimura, Ambon
  12. Universitas Mataram, Mataram

Pendaftaran Seleksi Beasiswa Etos Id 2022, Cek Alur Pendaftaran dan Syaratnya

  • Sosialisasi, 18-30 April 2022
  • Pendaftaran, 9-21 Mei 2022
  • Pengumuman Lolos Berkas, 10 Juni 2022
  • Seleksi Wawancara, 2-20 Juli 2022
  • Home Visit, 21-31 Juli 2022
  • Pantukhir, 1-3 Agustus 2022
  • Pengumuman Lolos PM Nasional, 5 Agustus 2022
  • Tanda Tangan Akad, 8 Agustus 2022
Persayaratan Umum :
  • Mahasiswa (SNMPTN) atau calon Mahasiswa (SBMPTN) atau calon Mahasiswa (SBMPTN/UTBK) angkatan 2022
  • Beragama Islam (Muslim/Muslimah)
  • Memiliki Prestasi di bidang akademik dan organisasi 
  • Siap mengikuti program Etos ID selama 8 semester
  • Mendapatkan persetujuan orang tua
  • Berasal dari keluarga Pra Sejahtera
Persyaratan Khusus:
Calon Pendaftar merupakan mahasiswa atau calon mahasiswa di 12 Kampus Mitra Etos ID

Benefit
  1. Tunjangan biaya kuliah semester (UKT) selama 8 semester, terhitung sejak semester 1
  2. Batuan aktivitas perkuliahan sebesar Rp. 600.000/bulan selama 8 semester, terhitung sejak semester 1
  3. Peningkatan kemampuan bahasa asing (Bahasa Inggris)
  4. Pendampingan mentor (akademik dan Organisasi)
  5. Training pengembangan diri dan persiapan pasca kampus (karir)
  6. Temu Esoter Nasional
  7. Kesempatan terlibat dalam aktivitas pemberdayaan masyarakat
  8. Total beasiswa senilai 3 Milyar Rupiah

Jangan ragu bergabung bersama keluarga besar Etos ID dan bersama-sama wujudkan SDM penggerak pembangunan daerah menuju Indonesia berdaya.



Info lebih lanjut seputar persyaratan, dan ketentuan lainnya akan disampaikan lebih lengkap melalui kanal informasi di bawah ini:

Instagram: @etos_id

Facebook: Beasiswa Etos ID

Website: www.etos-id.net

Email: etospusat@gmail.com

WhatsApp: wa.me/6281383255525

Jangan ragu bergabung bersama keluarga besar Etos ID dan bersama-sama wujudkan SDM penggerak pembangunan daerah menuju Indonesia berdaya.

Semoga sukses 

Sumber @beasiswa.co

Posting Komentar untuk "Pendaftaran Seleksi Beasiswa ETOS ID 2022, Cek Alur Pendaftaran dan Syaratnya"